Jakarta | MIN - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta akan menggratiskan seluruh layanan MRT, LRT, dan TransJakarta pada 21 April 2025 dalam rangka memperingati Hari Kartini.
“Secara khusus saya ingin menyampaikan bahwa nanti tanggal 21
April hari Kartini, nanti bagi siapa pun selama dia perempuan, naik
transportasi di jakarta gratis.
Tapi naik MRT, LRT, Tj, itu kita gratiskan,” ucap Gubernur
Jakarta Pramono Anung saat ditemui di Gedung Kompleks Kementerian Keuangan,
Jakarta Pusat, Kamis (17/4/2025).
Namun, layanan transportasi umum pada 21 April digratiskan hanya untuk perempuan.
Inisiatif ini, kata Pramono, sebagai bentuk penghargaan
terhadap peran perempuan di Jakarta dan Indonesia.
Sementara
itu, Pemprov Jakarta juga menetapkan kebijakan serupa pada 24 April 2025 untuk
memperingati Hari Transportasi.
Pada tanggal
tersebut, seluruh warga Jakarta, baik laki-laki maupun perempuan, dapat
menikmati layanan MRT, LRT, dan TransJakarta secara cuma-cuma.
“Nah untuk tanggal 24 April, itu adalah hari yang disebut Hari Transportasi, transportasi gratis.
Kecuali taksi ya karena dia personal,” ungkap Pramon
Selain menggratiskan tarif MRT, LRT, dan
Transjakarta, pada Hari Transportasi juga akan ada peluncuran trayek baru
Transjabodetabek rute Blok M-Alam Sutera.
“Maka
tanggal 24 april kami akan meluncurkan trayek baru dari blok m ke alam sutera.
Dan pada saat itu juga kami akan menggratiskan seluruh trayek,” kata
Pramono.
Usai Uji
Coba Sebelumnya, Dinas Perhubungan (Dishub) Jakarta melakukan uji coba rute
Transjabodetabek yang menghubungkan Terminal Blok M dengan Alam Sutera pada
Selasa (15/4/2025).
Kepala Dinas
Perhubungan (Dishub) Jakarta, Syafrin Liputo, menyampaikan bahwa uji coba ini
merupakan bagian dari survei lintasan yang melibatkan berbagai pemangku
kepentingan.
“Jadi hari
ini kami bersama seluruh stakeholders yang ada akan melaksanakan survei
lintasan terhadap rute Transjabodetabek yang kita propose dari Terminal Blok M
ke Alam Sutera," ujar Syafrin.
Syafirin menjelaskan, rute perjalanan akan melintasi sejumlah titik penting di jakarta, seperti jalan S. Parman di depan RS Harapan kita, Gatot Subroto, hingga kawasan Sudirman sebelum tiba Terminal Blok M.